Selasa, 03 Desember 2024

Pj Bupati Lamandau Hadiri Kegiatan Coffee Morning Kodim 1017/Lmd

Diterbitkan tanggal 05 Maret 2024

Jumat (2/2) – Bertempat di Aula Kodim 1017/Lmd, Pj Bupati Lamandau menghadiri Coffee Morning Kodim 1017/Lmd Bersama Forkopimda dan Stakeholder. Turut hadir Sekretaris Daerah, Forkopimda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan Undangan lainnya. Coffee Morning dengan tema “Dengan Semangat Kebersamaan Kita Wujudkan Dan Tingkatkan Kerukunan Antar Suku, Etnis, Toda,Toga,Tomas Dan Kelompok Cendekia Untuk Menyukseskan Pemilu Serentak Tahun 2024”

Kegiatan Coffee Morning ini dilaksanakan dalam persiapan menghadapi Pemilu serentak tahun 2024. Melalui kegiatan ini pula menjadi salah satu untuk menyukseskan Pemilu yang sebentar lagi digelar.

‘Dalam menyongsong Pemilu serentak 2024, seluruh unsur yang terlibat harus aktif dalam melakukan sosialisasi memberikan pemahaman untuk menjaga ketertiban kamtibmas dalam pemilihan tersebut, bahwa dalam mewujudkan Pemilu 2024 damai ini kita semua wajib juga dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban umum,” ucap Pj Bupati dalam sambutannya.

“Sinergitas dan kerja sama yang baik dengan seluruh stakeholder, terutama Bawaslu sebagai lembaga yang mengawasi jalannya Pemilu. Selain itu, kerja sama dengan jajaran TNI-Polri maupun Kejaksaan Negeri juga harus terjalin demi kelancaran proses pemilu, sebab ini merupakan pesta demokrasi yang melibatkan seluruh masyarakat untuk memilih pemimpin rakyat,” lanjut Pj Bupati Lamandau.

© 2024 Website Resmi Sekretariat Daerah Kabupaten Lamandau | setda.lamandaukab.go.id