Kamis, 05 Desember 2024

Raker Camat, Tingkatkan Pengetahuan Aparat Desa Dalam Menjalankan Tugas

Diterbitkan tanggal 24 Februari 2016

Nanga Bulik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau, Selasa (23/2) menggelar Rapat Kerja (Raker) yang dihadiri oleh semua Camat, Kades, Lurah dan Ketua BPD di Gedung Pertemuan Umum Lantang Torang.

Sekretaris Daerah Kabupaten Lamandau, Drs. Arifin LP Umbing, M.A.P menjelaskan Agenda yang rutin diadakan setiap awal tahun ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan aparat desa dalam menjalankan tugasnya.

“Raker ini merupakan salah satu upaya mengevaluasi kegiatan tahun lalu dan mengkoordinasikan kegiatan yang akan dilakukan tahun ini, sama halnya dengan musrenbang”, kata Sekda Lamandau, Drs. Arifin LP Umbing, M.A.P.

Selain itu, Beliau mengatakan tujuan kegiatan ini juga untuk meningkatkan koordinasi dan monitoring kinerja antara pemkab dengan pemerintah kecamatan, desa dan kelurahan agar sinergis.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Lamandau, Ir. Marukan, M.A.P saat membuka raker mengatakan camat hingga kades adalah ujung tombak dan tokoh sentral dalam penyelenggaraan pemerintahan.

“Saya berharap pemerintah desa kian kreatif dan inovatif dalam melakukan pembangunan dengan anggaran yang ada karena anggaran yang dimiliki setiap desa dari tahun ke tahun sudah cukup besar”, kata Ir. Marukan, M.A.P.

Sumber: Humas Kab. Lamandau

© 2024 Website Resmi Sekretariat Daerah Kabupaten Lamandau | setda.lamandaukab.go.id