Selasa, 03 Desember 2024

Pemkab Lamandau Peringati HUT Kalteng ke-59

Diterbitkan tanggal 24 Mei 2016

Nanga Bulik – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, Senin (23/5) kemarin, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau menggelar upacara di halaman kantor bupati.

Upacara dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Lamandau, Drs. H. Sugiyarto, M.A.P.

Upacara yang diikuti oleh seluruh pegawai negeri sipil di lingkup Pemkab Lamandau ini juga dihadiri oleh seluruh petinggi di Lamandau. Baik dari unsur FKPD, Kepala SKPD, maupun anggota TNI/Polri dan sejumlah tokoh masyarakat.

“Melalui peringatan ini, kita dapat meneladani semangat para tokoh pendiri Provinsi Kalteng, yang begitu kuat dalam komitmennya, tulus dalam berjuang, pantang menyerah dalam menghadapi hambatan dan mengutamakan kebersamaan dalam perjuangan membentuk Provinsi Kalteng”, kata Wakil Bupati Lamandau, Drs. H. Sugiyarto, M.A.P. saat membacakan sambutan Pj Gubernur Kalteng, Hadi Prabowo.

Beliau menjelaskan bahwa salah satu tujuan pembentukan Provinsi Kalteng adalah agar masyarakat setempat lebih maju dan lebih sejahtera. Serta terbebas dari kemiskinan dan keteringgalan.

“Semoga dengan semangat isen mulang, kita dapat meningkatkan semangat persatuan dan kesatuan dalam membangun Kalteng yang lebih baik, guna kejayaan NKRI yang berkepribadian, mandiri dan berdaulat”, kata Drs. H. Sugiyarto, M.A.P.

Selain itu, beliau juga menegaskan bahwa pembangunan yang saat ini telah dicapai tidak lepas dari peran serta seluruh lapisan masyarakat Provinsi Kalteng.

Sumber: Humas Kab. Lamandau

© 2024 Website Resmi Sekretariat Daerah Kabupaten Lamandau | setda.lamandaukab.go.id