Selasa, 03 Desember 2024

Sempat Diperpanjang, Pameran Pembangunan dan Pasar Rakyat Resmi Ditutup

Diterbitkan tanggal 21 Agustus 2016

Nanga Bulik – Setelah sebelumnya diperpanjang selama dua hari karena permintaan masyarakat, Pameran pembangunan dan pasar rakyat yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau akhirnya resmi ditutup oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lamandau, Sabtu (20/8).

Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Kabupaten Lamandau, Drs. Arifin LP. Umbing, M.A.P mengatakan bahwa melihat antusiasme masyarakat yang hadir dan berkunjung pada pameran ini, membuat kita optimis Kabupaten Lamandau akan terus bergerak kearah yang lebih maju.

“Berdasarkan pantauan selama kegiatan berlangsung, perputaran keuangan yang ada sangat meningkat drastis. Ini tentunya akan berbanding lurus dengan peningkatan pendapatan masyarakat yang kemudian kita harapkan berimbas kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata Drs. Arifin LP. Umbing, M.A.P.

Beliau mengatakan pameran ini selain dijadikan sarana menginformasikan kemajuan pembangunan, juga dapat dijadikan sebagai ajang mempererat tali silahturahmi dengan sesama warga atau bahkan dengan tetangga sekitar kita yang mungkin jarang bertatap muka.

“Saya juga mengapresiasi kepada seluruh SKPD dan peserta pameran, baik itu dari dunia usaha, bank dan lainnya yang berpartisipasi dalam pelaksanaan pameran tahun ini,” kata Drs. Arifin LP. Umbing, M.A.P.

Beliau berharap, pameran ini dapat membuka wawasan dan pengetahuan masyarakat dalam hal pembangunan di Kabupaten Lamandau dan lebih jauh lagi dapat menggerakan roda perekonomian masyarakat secara luas.

Untuk pameran tahun depan, Sekda mengusulkan kepada koordinator pelaksana pameran agar diadakan stan pameran terbaik agar peserta pameran lebih termotivasi untuk memberikan yang terbaik dalam pelaksanaannya.

Sumber: Humas Kab. Lamandau

© 2024 Website Resmi Sekretariat Daerah Kabupaten Lamandau | setda.lamandaukab.go.id