Kamis, 21 November 2024

Festival Seni Qasidah, Sarana Dakwah Melalui Kesenian

Diterbitkan tanggal 13 September 2015

Nanga Bulik – Festival seni qasidah II tingkat Kabupaten Lamandau resmi dibuka oleh Bupati Lamandau Ir. Marukan, M.A.P, Sabtu malam (12/9) kemarin di halaman Kecamatan Bulik.

Festival yang berlangsung selama tiga hari tersebut diikuti oleh 216 peserta yang berasal dari perwakilan kecamatan, lembaga sekolah dan perusahaan. Ada tujuh cabang yang akan dilombakan.

“Dalam festival ini peserta akan mengikuti tujuh lomba diantaranya lomba seni qasidah klasik putra dan putri (rebana), lomba qasidah kolaborasi, seni hadrah, bintang vocal tingkat anak-anak hingga dewasa,” kata Mardali, Ketua Panitia festival.

Beliau menjelaskan bahwa seni qasidah merupakan salah satu sarana dakwah yang efektif, karena dikemas melalui kesenian yang berupa lagu, tarian dan music.

Sementara itu, dikesempatan yang sama, Bupati Lamandau Ir. Marukan, M.A.P sangat mendukung diselenggarakannya Festival seni qasidah tersebut.

“Banyak manfaat yang dapat kita petik dari kegiatan ini terutama memberikan bobot bagi perkembangan ilmu pengetahuan seni qasidah dan hiburan islami bagi masyarakat,” kata Ir. Marukan, M.A.P

Selain itu, lanjut beliau, festival ini diharapkan mampu mewadahi bakat dan kreatifitas para pemuda-pemudi islam di bidang kesenian serta dapat menyelamatkan generasi muda kita dari pengaruh pergaulan negatif.

“Pemerintah daerah akan selalu mendukung kegiatan keagamaan seperti saat ini, karena hal tersebut selaras dengan salah satu misi Kabupetan Lamandau, yaitu menumbuh kembangkan kehidupan beragama agar mempunyai keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,” kata Ir. Marukan, M.A.P.

Sumber: Humas Kab. Lamandau

© 2024 Website Resmi Sekretariat Daerah Kabupaten Lamandau | setda.lamandaukab.go.id