Bali – Jumat (23/01) Bertempat di Harris Sunset Road Hotel Bali, Bupati Lamandau, Rizky Aditya Putra meraih penghargaan Indonesia Innovation Excellence Award 2026. Penghargaan ini diberikan oleh ONE Magazine Indonesia kepada kepala daerah berprestasi yang dinilai mampu memberikan inspirasi dan kontribusi nyata di berbagai sektor pembangunan.
Penghargaan tahun ini mengusung tema “Wujudkan Asta Cita, Menuju Indonesia Emas 2045”, dengan fokus pada inovasi dan kinerja strategis para pemimpin daerah dalam memperkuat fondasi pembangunan nasional. Proses penilaian dilakukan melalui tahapan ketat, pengumpulan data, analisis mendalam, kurasi, hingga seleksi final oleh dewan juri ahli.
Setiap kandidat dinilai berdasarkan tujuh sektor prioritas yaitu tata kelola, penanggulangan kemiskinan, pengendalian inflasi, perbaikan akses layanan pendidikan, penyerapan tenaga kerja, peningkatan kualitas layanan kesehatan, pengendalian perubahan iklim, dan pertumbuhan ekonomi.
Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra meraih penghargaan pada kategori Government, dengan subkategori Leading Public Service Innovation (Penghargaan untuk Kabupaten/Kota yang berhasil mengembangkan inovasi pelayanan publik).
“Penghargaan ini saya dedikasikan kepada pemerintah Kabupaten Lamandau, semoga dengan meraih penghargaan ini diharapkan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik khususnya untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lamandau,” ungkapnya.