Nanga Bulik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau menjalin kerjasama akademik dengan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan antara kedua pihak, Selasa (30/8) di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Penandatangan dilakukan secara langsung oleh Bupati Lamandau, Ir. Marukan, M.A.P yang didampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lamandau, Drs. Arifin LP. Umbing, M.A.P bersama Gubernur IPDN, Ermaya Suradinata.
“Kerjasama dengan pihak IPDN meliputi pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pendidikan program profesi kepamongprajaan, pengembangan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat”, kata Ir. Marukan, M.A.P
Selain itu, pengembangan laboratorium pendidikan dan pemerintahan melalui laboratorium desa dan kelurahan, penyediaan bantuan tenaga ahli pada kegiatan bimbingan teknis, penyediaan dan pengelolaan sarana dan prasarana penunjang pendidikan dan program lainnya, serta praktek lapangan bagi praja IPDN.
“Saya berharap kerjasama ini dapat saling menguntungkan bagi kedua belah pihak dan dalam rangka mewujudkan aparatur pemerintah yang cakap dan profesional”, kata Ir. Marukan, M.A.P
Sumber: Humas Kab. Lamandau